Pasir Kulon, 30 November 2017
Banyaknya potensi pemuda pemudi Pasir Kulon yang memiliki keterbatasan ekonomi dan minimnya kesempatan kerja, disisi lain banyak perusahaan yang bangkrut, akibatnya banyak karyawan yang kena PHK. Disamping itu setiap tahun lulusan SD, SMP, SLTA, hanya sedikit yang dapat melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi, sedangkan keterampilan dan kompetensi yang mereka miliki sangat minim, hal tersebut menambah angka pengangguran. Sehingga belum memenuhi syarat untuk masuk dunia kerja.
Melihat kondisi diatas, kami Karangtaruna Pasir Kulon yang dipimpin oleh Fuad Rosyadi dkk, ingin turut serta membantu program pemerintah untuk meningkatkan keterampilan hidup sebagian dari pemuda Pasir Kulon tersebut dengan menyelenggarakan Pelatihan Service Handphone.
Pelatihan tersebut kami laksanakan dengan asumsi Handphone sebagai alat komunikasi yang saat ini sudah sangat digunakan di kota-kota besar sampai kepelosok pedesaan, sedangkan untuk tenaga ahli perbaikan handphone tersebut jumlahnya masih sangat belum memadai.
Mengingat tingginya tingkat kebutuhan dibidang Ilmu Perbaikan Reparasi Ponsel, Karangtaruna Kamandaka 7 Pasir Kulon beserta Pemuda RW 5 mampu memberikan solusi terbaik dan System pengajaran yang mendalam tentang Pendidikan Perbaikan Reparasi Ponsel terhadap para pesertanyta yang di pandu oleh beliau Bapak SOIMANTO.
Dengan Perkembangan Teknologi di Bidang Reparasi Ponsel, dalam bentuk service ringan, dan bukan hanya dari sisi teori dan praktenya saja yang harus diberikan kepada peserta service Handphone.
Ilham, Aula Balai Desa Pasir Kulon, 30/11/17